Sunday, 1 January 2017

LIFE REWIND | 2017 | PERJALANAN HIDUP 1 TAHUN LALU | 1 JAN 2017

Assalamualaikum warahmatullah wabarokatuh
melampaui dulu ceritaku tentang perjalanan di HK PART 3 dan seterusnya, tanggal 1 Januari 2017 ini aku mau sedikit flashback ke 2016. Tidak terasa akan masuk tahun dimana aku akan menginjak usia 20 tahun 3 bulan lagi, tidak terasa sudah 19 tahun lebih 9 bulan aku jalani. Jangan kan berbicara untuk 19 tahunan kebelakang, 1 tahun kebelakang saja sudah sangat banyak yang aku lewati dalam hidup inI, mulai dari hal yang membuat kecewa sampai bisa membuatku susah tidur semalaman sampai hal yang membuat aku susah tidur juga tetapi karena susah menghilangkan rasa bahagia yang meluap karena sesuatu, semua yang telah dilewati harus disyukuri memang, karena ada hikmah dibalik suatu kejadian.
cerita 2016 disini mungkin tidak semua bisa terbahas, karena sangat banyak kenangan yang memang sulit untuk dituliskan. Mungkin aku akan membahas dari beberapa sisi.
1.UMUR
yah, masuk 19 tahun pada maret lalu, udah lama hidup ternyata. Pas ulangtahun ga bergitu wah-wah banget sih, ga pakai diraya2in, paling sekedar nraktir teman dan ngumpul-ngumpul biasa dengan teman-teman yang ngasi surprise. Aku dapat beberapa kue, salah satunya dari Wili dan Rina walau mereka telat hampir 1 minggu, tetap senang sih mereka masih bisa telat daripada ga sama sekali hehe trus dapat beberapa kado, ada yang kasih mouse dan alasnya (ini dari kiki) ada yang ngasi mukena, ada yang ngasi flasdisk jam dan lainnya, lupasih tapi yang jelas di ulangtahun kemarin walaupun ga ngumpul sama ortu tapi bisa sedikit melepas 1 jatah umur dengan banyak hal yang patut disyukuri.

2. CITA-CITA
Aku punya satu buku sejenis diary, yah emang diary sih sebenarnya,kalau ga salah itu dari kelas 1 SMA, dulu pernah ada sejenis seminar penyemangat gitu dari seseorang yang datang kesekolah kami, dan dia ngasi motivasi untuk nulis semua yang diinginkan di sebuah toples yang isinya kertas-kertas berisi cita-cita selama hidup. Aku mulai termotivasi dari sana, dan gunain diary ku untuk nulis ke nginan tu, satu persatu terwujud hingga semester 5 kuliah ini juga. Di 2016  berhasil bawa 2 kali juara 1 lomba abstrack di Banda Aceh, sebenarnya sejenis symposium gitu, acaranya dokter spesialis, tapi didaftarin oleh dosenku, dan duakali ikut alhamdulillah keduanya dapat juara 1,bukan semata-mata kebahagiaan sendirisih, tapi setidaknya aku bisa membuat dosenku senang diantara teman-teman sejawatnya lain berhasil membimbingku membuat abstrak yang bisa menandingi abstrak-abstrak dokter spesialis yang juga ikutan lomba, malah pas aku nempel posterku ada seseorang residen yang bilang " Eh mahasiswanya dr... ini yang kemarin juara ya? ikutan lagi? hehe duh berat saingan kami tampaknya ". Hehe sebenarnya abstrak yang lain bagus-bagus dan keren kok, apalagi penelitian, gak ada yang ga bagus, tapi mungkin gimana kita mengemas penelitian itu dan cara mempresentasikan serta menjawab pertanyaan yang diajukan professor nya ketika penilaan poster dari abstrak itu, disisi lain mungkin ada keberuntungannya juga ^^. Alhasil ada 2 buah buku yang disana ada abstrak punyaku, belum punya buku sendiri lumayan punya buku yang ada namaku didalamnya hehe
2016 aku juga bisa mewujudkan mimpi jadi satu-satunya perwakilan Universitas untuk XL Future Leader B.5. Aku bisa menjadi delegasi dari kampus mewakili ditingkat nasional bertemu dengan mahasiswa hebat disana, semoga ketika kelulusan 2 tahun kedepan aku bisa menjadi salah satu generasi terbaik bangsa nantinya.
2016 aku bisa gunain passport untuk nantinya ingin aku perpanjang di bulan Januari ini, setidaknya ditahun ini aku bisa ngasi stempel disana
2016 aku memenangkan lomba menulis, ada menulis esai kedokteran olimpiade Miniom lalu, juara 1 menulis opini dan lainnya, lupa. yang jelas soal tulis menulis rasanya lebih baik dari tahun sebelumnya.
2016 aku bisa ngerasain gimana ikut dari awal mulai dari sekeleksi 10 BESAR Duta Anti Narkoba , seleksinya ada dari Polres,BNN,Duta Wisata,dan agama, lalu pembekalan hingga malam penobatan 5 besar duta. Ya walaupun masih tingkat Kota aku bersyukur sih punya pengalaman itu, semoga nanti bisa jadi duta nasional bidang kesehatan. Alhamdulillah juga disisi lain adikuu masuk 5 besar duta Bahasa tingkat Provinsi SUMUT hehe kalah ya kakanya
2016 aku bisa 3 kali ke JKT dan 1 ke Banten. 2015 Aku ke Depok ikut lomba MTQ di UI, karena waktunya terjadwal dan mepet, aku gabisa kemana-mana cuma main sampe TMII aja, aku berharap 2016 bisa ke JKT lagi, simple sih tapi buat aku yang jarang ada kepentingan kesana, ya senang aja bisa balik ke sana lagi, walau cuma untuk beberapa hari, ngerasain naik gojek dan kereta apinya jkt hehe

3.ORGANISASI
Aku masih di CIMSA bagiaN Public Health, masih di Mushaf ketua syiar, di LDK tahun 2017 aku diamananahin jadi ketua divisi syiar bagian event, agak berat sih apalagi 2017 aku udah nyusun proposal penelitian Medpen sekaligus Skripsi, tapi yasudahlah, kata temanku, kalau udah dipercayakan berarti orang yang mempercayakan sudah percaya kamu mampu menjalankan kepercayaan itu dengan baik, lagian ini untuk bidang agama dan jalan dakwah, bismillah ajalah
trus di 2016 aku bergabung di FNM Sumatera, ketemu banyak orang-orang hebat lag, ada bg Harry anak UMR yang aktif kegiatan sosial dan sangat menginspirasi, ada alamsyah yang 1 tahun dibawahku anak UNSRI yang kerjanya menang lomba trusss jadi termotivasiiii lagi,ada bg Andre anak UNAND yang ngajakin bikin buku tapi karena aku masih sibuk gajelas, dia udah cetak buku duluann hikss, nah ada banyak lah pokoknya anak-anak hebat di FNM Sumatera itu. Bersyukur bisa dipertemukan dengan mereka.

4.CAMPUS LIFE
Sampai saat ini sebenarnya kalau jalani kuliah ya berjalan gitu aja, 2016 aku udah dipenghujung semester 5, di 2016 aku bisa mecapai IP tertinggiku dari tahun sebelumnya, padahal ditahun ini aku banyak kegiatan, tapi kok bisa ya, hmmm aku ada nilai B dan itu IP nya langsung turun drastis, karena satu matakuliah ada yang 5/6 sks, otomatis kalau B nya satuuuu aja udah nurun apalagi kalau 2 dan 3. Tapi bersyukur tetap sih, karena ternyata untuk selalu dapat nilai A dikedokteran ini ga segampang yang dikira dulu pas awal masuk, susahhh karena penilaian terbesar 60 persen ada di ujian blok, dan ujian blok itu cuma satu kali, dapatkan nilai 80 atau 85 itu aja subhanallah ga gampang, yaa kadang yang kita kuasi ga masuk di ujian, atau yang kita rasa ga terlalu penting diketahui secara detail malah banyak keluar di ujian. Jalani aja ya, insyaALLAH bisa dapat yang paling terbaik untuk ngelanjutin kuliah di spesialis nanti.
BTW, kampus ku mulai diperbagus lagi,pembangunan nya mulai meningkat lagi, menurutku kampus yang baru berdiri 8 tahun yang lalu itu sudah bagus dan jauh berkembang, walau kampusku belum sebeken kampus lain dijawaa yang umurnya udah tuaa dan punya alumni yang banyak, belum seberkembang kampus lain yang punya fasilitas lebih lengkap, dan kampusku ada di daerah dan bukan di capital city yang besar, tapi aku bersyukur bisa disini, kaka kelasku hebat-hebat kok, kalau ikut ujian UKDI atau sejenisnya yang secara nasional itu, hampir seluruh mereka yang ikut lolos, padahal itu yang menyeleksi orang pusat, bukan akal-akalan kampus, mereka ga kalah bersaing dengan mahasiswa lainnya, jadi ya! kampusku hebat! tapi umur tidak bisa berdusta, ia masih berusaha berdiri dari tahapan merangkak, Semoga nanti bisa tambah jaya lagi!aamiin
Untuk teman-teman aku lumayan banyak teman, aku ga punya musuh karena aku ga mau menciptkannya, memang aku susah sekali melupakan orang yang udah menyakitiku, baik dari perkataan maupun sikapnya, tapi aku sama sekali tidak menyimpan dendam, ga ingin mengotori hati, ga ada ruginya memaafkan, tapi untuk melupakan memang agak sedikit sulit.
aku juga berhasil jadi delegasi IMO 2016 (Indonesi-International Medical Olympiade) walau belum menang karena emang kurang persiapan dan aku masuk di bagian yang kurang aku sukai, tapi menjadi delegasi kampus dan bisa ke nasional aja udah alhamdulillah bahagia. Belum menang karena memang yang aku ikuti bidang neuro-psikiatri, sementara itu international olimpiade, jadi ada yang dari luar negeri juga, dan semua soal pakai bahasa INGGRIS, trus memang peserta yang ikut dan menang dibidang itu udah pernah berpengalaman tahun lalu, rata-rata mereka udah well prepared 1 tahun sebelum lomba, ikut pelatihan rutin dan sebagainya. Jadi kalau untuk juara aku memang belum mampu dibidang ini ehehe

5. RANDOM
ditahun ini aku merasakan gimana rasanya terkilir, salah posisi pergelangan kaki, mungkin udah diceritain di judul blog sebelumnya.

Aku bisa merasakan gimana senangnya membagiakan adikku ketika dia liburan kesini, pas dia nulis surat yang ditempel di dinding kamar sebelum balik lagi ke medan, aku nangis baca suratnya, sampe larut malam aku gabisa tidur karena saking rindu ama dia. Huhuhu
Aku bisa merasakan berbicara sebagai pemateri dibeberapa talkshow kecil-kecilan,ya aku senang bisa menjadi pemateri, bisa berbagi semangat untuk oranglain itu menyenangkan cuyy
Aku pertamakali ke dokter gigi disini dari selama hampir 3 tahun disini,tambal gigi dan scalling.

APALAGI YA? BANYAK SIH, TAPI CUKUP SEGINI AJA DULU, siapa tahu cerita singkat ini ada gunanya kalau mau dibawa beberapaa tahun mendatang, sebagai flasbackan untuk evaluasi diri.

Wassalam.

2 comments:

  1. keren bgt mba :D apalagi ttg cita2nya tuh, sya juga jadi ketularan pengen buat list mimpi juga jadinya hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai. Terimakasih untuk feedback nya :) yaa!! Bagus tuh. Let's try it

      Delete